Senin, 12 November 2012

Istilah bahasa asing yang sering kami gunakan

ad hock : contoh, Kapal ikan yang tertangkap oleh patroli TNI AL selanjutnya di ad hock ke pangkalan terdekat. Maksudnya disini setelah ditangkap dan diperiksa dan didapat pelanggaran maka kapal ikan tersebut diambil surat suratnya oleh kapal patroli TNI AL selanjutnya kapal ikan tersebut berangkat ke pangkalan TNI AL terdekat untuk menyelesaikan pelanggarannya, sedangkan kapal patroli TNI AL melanjutkan tugasnya di laut.

bowdoor rampha : Ada di Kapal Jenis LST yaitu Pintu dan Jembatan tepat berada di haluan kapal yang berfungsi untuk muat pasukan dan kendaraan perang dengan posisi sandar haluan atau Beaching di pantai.
Beaching : Memantai, istilah ini bisa dilakukan oleh kapal jenis LST dimana haluan kapal merapat ke pantai dan Bowdor rampa terbuka.
blackkout : Listrik padam, Generator listrik di kapal mati/rusak maka gelap gulita di dalam kapal apalagi kalau malam hari.
dispersi : Perpindahan Organisasi Kapal perang dari suatu Armada ke armada lainnya berikut personelnya.
dirigir : istilah ini berarti memerintahkan Kapal perang untuk bergerak kembali ke Pangkalannya (persiapan perbaikan/atau akan mendapat tugas lain).
debarkasi : penurunan/pengeluaran barang/personel dari kapal ke luar kapal/darat.
disposed : penghapusan, disposed KRI yang sudah selesainya bertugas di TNI AL.
embarkasi : Masuk/memuat personel/materil ke dalam KRI.
guide : mengawal/memandu. contohnya KRI melaksanakan Guide terhadap kapal perang asing yang memasuki perairan Indonesia,.
hell week : minggu neraka, orientasi yang sangat berat bagi personel pasukan khusus dalam pendidikan awal.
joy sailing : layar gembira, KRI berlayar dengan membawa personel sipil atau anak sekolah sambil mengenalkan Kapalnya.
long week end : Libur panjang, bagi siswa dalam pendidikan atau bujangan yang masih tidur di mess bisa pesiar dan menginap diluar (IB=Ijin bermalam istilah TNI AD).
Lounge room : kadang dibaca long room, adalah ruang untuk rekreasi/bersantai atau juga ruang makan di KRI atau di kesatrian TNI AL.

merplough : Personel dari darat/pangkalan yang membantu menerima tali dari kapal yang akan bersandar di dermaga.
meloppen(menlopen) :pejabat baru belajar untuk tugasnya yang akan datang sebelum Serah terima tugas dari pejabat lama .

open ships : Kapal perang terbuka untuk dikunjungi oleh masyarakat.
overstee : Pangkat Letnan kolonel sering dipanggil dgn istilah ini.
opseten : tradisi serah terima jabatan penjagaan pada malam hari pada pukul 20.00 dari bintara jaga petang hari ke bintara jaga malam hari ditutup denganpukulan lonceng sebanyak 8 kali.
overhaul/General overhaul : Perbaikan total sebuah KRI.

pavoisern : Tradisi Di dalam kemaritiman/TNI AL dimana kibaran bendera hias tergantung dari ujung haluan kapal sampai dengan buritan menggunakan bendera isyarat
voordebug : Tradisi kenaikan pangkat dalam lingkungan TNI AL, biasanya untuk tamtama yang naik pangkat menjadi kopral dengan menggunakan seragam putih putih diceburkan ke laut, tapi demi kebersamaan sekarang malah semua yang naik pangkat diceburkan ke laut juga. untuk kesatuan di darat biasanya disiram air, kalau perlu disiram pakai mobil pemadam.
bersambung

Tidak ada komentar: